Ketua PDM Kabupaten Blitar Hadiri Undangan Selamatan Akbar Haul Bung Karno

Ketua PDM Kab. Blitar, H. Sigit Prasetyo mengenakan baju adat. Dok/lokal



Blitar, 20 Juni 2025 — Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Blitar, Sigit Prasetyo, SE, menerima undangan resmi dari Wali Kota Blitar untuk menghadiri acara Selamatan Akbar dalam rangka Haul Bung Karno. 

Kegiatan ini digelar pada Jumat malam, 20 Juni 2025, pukul 20.00 WIB di kawasan City Walk, Kompleks Makam Bung Karno.

Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan wafatnya Proklamator Kemerdekaan Indonesia, Ir. Sukarno, yang rutin dilaksanakan setiap tahun dan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, pejabat daerah, serta warga dari berbagai penjuru.

Selamatan akbar kali ini menghadirkan penceramah nasional, KH. Ahmad Muwafiq atau yang lebih dikenal sebagai Gus Muwafiq dari Yogyakarta. 


Kehadirannya diharapkan dapat memberikan tausiyah yang mendalam sekaligus mempererat ukhuwah kebangsaan dalam semangat mengenang jasa Bung Karno.

Ketua PDM Kabupaten Blitar, Sigit Prasetyo, menyampaikan apresiasinya atas undangan tersebut. 

“Ini merupakan momen penting untuk mengenang sejarah bangsa sekaligus memperkuat silaturahmi antar elemen masyarakat dan pemerintah daerah,” ujarnya.

Acara haul ini menjadi simbol penghormatan atas jasa-jasa Bung Karno sekaligus sebagai ajang refleksi kebangsaan yang sarat nilai-nilai keislaman dan keindonesiaan. []

📝 E2

Post a Comment for "Ketua PDM Kabupaten Blitar Hadiri Undangan Selamatan Akbar Haul Bung Karno"